Mewakili Kulon Progo, Aqeela Ikuti Training Center Ki Hajar STEM di UNY
Siswa kelas 6 SD Muhammadiyah Mutihan, Aqeela Kalyani Zhafira merupakan salah satu peserta Training Center Ki Hajar STEM. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Hotel UNY selama 4 hari dari tanggal 3-6 Agustus 2023. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Balai Tekkomdik Yogyakarta. Training tersebut diikuti oleh 9 siswa SD se provinsi Yogyakarta. Siswa SD Muhammadiyah Mutihan menjadi satu satunya siswa dari Kulon Progo. Tentu hal ini sungguh membanggakan.
Untuk mengikuti training tersebut tidaklah mudah. Pada awalnya, Aqeela menjadi 50 peserta terbaik dari 250 siswa se provinsi DIY. Dari 50 siswa terbaik tersebut kemudian dilakukan seleksi memperebutkan kuota 9 besar DIY. Kegiatan seleksi tersebut dilaksanakan di JCM (Jogja City Mall). Alhamdulillah Aqeela berhasil masuk 9 besar setelah mengalahkan kurang lebih 250 peserta.
Kegiatan training center di UNY tersebut diisi dengan materi persiapan untuk mengikuti seleksi Ki Hajar STEM tahap basic yang akan diselenggarakan pada hari Minggu, 6 Agustus 2023. Materi yang diajarkan berupa latihan soal STEM (science technology and mathematic). Selain diberi materi tentang latihan-latihan soal, para peserta juga diajari membuat presentasi dan dilatih public speakingnya.
Komentar
Semangat belajar Mbak Aqeela semoga dengan pengalaman baru akan menambah ilmu yang bermanfaat
Semangat buat Mbak Aqeela tambah pengetahuan dan pengalaman
Mantap
Semangat buat Aqeela
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Kejuaraan Marching Band Nasional Piala Raja HB X
Marching Band Gita Madhani DC (GMDC) SD Muhammadiyah Mutihan kembali meraih prestasi dalam tahun keduanya mengikuti kejuaraan Piala Raja Hamengkubuwono X. GMDC mengikuti dua kategori
GMDC Menjuarai Kejuaraan Drumband Tingkat Kabupaten Kulon Progo
Gita Madhani Drum Corps (GMDC ) berhasil menjuarai kejuaraan drumband tingkat kabupaten Kulon Progo yang diadakan pada tanggal 29 Agustus 2024 sebagai juara umum. Kegiatan ini dilaksana
Olimpiade Olahraga Siswa Nasional
Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Kabupaten Kulon Progo diadakan pada hari Senin, 27 Mei 2024 bertempat di Gedung Olahraga Wates. Lomba ini diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan
Kejuaraan Daerah Panahan Junior
Muhammad Raffa Pratama, Siswa kelas 6 SD Muhammadiyah Mutihan berhasil meraih juara 2 Divisi Recurve U15 Putra pada Kejuaraan Daerah Panahan Junior yang diselenggarakan Pengda Perpani D
Kejuaraan Taekwondo National Championship
Garuda Indonesia Taekwondo Academy menyelenggarakan Kejuaraan Nasional khusus Poomsae. Garuda Indonesia Taekwondo National Championship 2024 dengan tema Bersama Membangun Generasi Baru
Semangat Mbak Aqeela lancar sukses selalu